1. Sun
- Merupakan salah satu sistem operasi dari keluarga Unix yang dikembang oleh Sun Microsystem Inc, yang kemudian dibeli oleh Oracle Corporation pada tahun 2010.
- Salah satunya adalah OpenSolaris yang merupakan Sun Solaris yang di Open-source kan (Sumber yang terbuka) dibawah lisensi Common Development and Distribution License (CDDL), dan Sun Solaris ini bisa dioperasikan pada prosessor yang berspek x86, x64 atau diatasnya (High -end Hardware yang dapat mendukung puluhan processor, GB RAM, serta harddisk), dan SPARC
- Memiliki platform oleh aplikasi enterprise, seperti Oracle. Solaris didesain untuk berjalan pada processor SPARC yang diproduksi oleh SUN. Karena SUN mengontrol sendiri hardware dan software, mereka dapat mengembangkan system dengan fitur2 menarik, seperti, hot-swappable RAM, mainboard, harddisk, CPU.
- Unix memiliki beberapa versi seperti SunOS yang digunakan dalam workstation-workstation Sun Microsystems yang dirilis pada tahun 1982, SunOS versi 4, Sun Microsystems mengubah kode UNIX BSD yang sebelumnya mereka gunakan dengan kode UNIX System V, setelah mendapatkan lisensi dari pemegang lisensi UNIX waktu itu, AT&T. Perubahan ini menjadikan namanya berubah menjadi Solaris versi 2, dari yang seharusnya SunOS 5. Sehingga, secara tidak langsung, SunOS pun dianggap sebagai Solaris versi 1.x.
2. Linux
- Merupakan salah satu sistem operasi masih keluarga Unix digunakan oleh User dengan sistem server yang merupakan hasil pengembangan perangkat lunak bebas dan sumber terbuka utama.
- Untuk kode sumber terbuka Linux dapat dimodifikasikan, digunakan, dan didistribusikan kembali secara bebas oleh siapa saja.
- Nama Linux diambil dari nama penemunya yaitu Linus Torvalds pada tahun 1991, dan didukung oleh perusahaan besar seperti Intel, Dell, Hewlett-Packard, IBM, Novell, Oracle Corporation, Red Hat, dan Sun Microsystems.
- Linux banyak digunakan sebagai sistem operasi oleh berbagai macam perangkat keras komputer, seperti ;
- Pada komputer desktop dan superkomputer (dikembangkan Oleh IBM, HP, dan Cray Inc.).
- Pada sistem benam contohnya pada pembaca buku elektronik / buku digital (buku elektronik ini berupa format, seperti teks polos, pdf, jpeg, lit, dan html).
- Pada sistem permainan video seperti PlayStation (1,2, dan 3), XBox.
- Digunakan pada Telepon Genggam atau telepon selular / HP (Handphone) dalah merupakan sistem jaringan Nirkabel 'tanpa kabel' seperti pada sistem GSM (Global System for Mobile Telecomunications) dan sistem CDMA (Code Division Multiple Access).
- Pada Router yaitu merupakan alat jaringan komputer yang berfungsi mengirimkan paket data melalui jaringan internet menuju tujuannya melalui proses atau proses Routing. berupa Protocol TCP/IP.
3. MacOS (Macintosh Operating System).
- Merupakan salah satu sistem operasi pada komputer yang dikembangkan oleh Apple Computer khusus untuk komputer Macintosh dan tidak kompatibel dengan PC berbasis IBM. Diperkenalkan pada tahun 1984, Mac OS sejak tahun 2006 telah memiliki kompatibilitas dengan arsitektur PowerPC maupun x86.
- Memiliki beberapa versi diantaranya Mac OS VIII, Mac OS IX, dan Mac OS Server.
- Versi dari Mac OS saat ini adalah Mac OS X yang dirilis pada 2001 diamana sistem operasinya menggunakan kernel BSD telah diintegrasikan kedalam Mac OS X Apple.
- Fitur dan kelebihan dari Mac OS X adalah Operating System yang stabil dengan Interface yang friendly dan powerful, mempunyai desain yang sangat intuitif, dan dapat langsung menggunakannya tanpa harus banyak berpikir.
- Mac OS menyertakan berbagai hal yang sebenarnya tidak diperlukan untuk menjalankan sebuah server internet, dan dapat berjalan pada hardware Apple saja, sehingga untuk kerperluan server murah dan powerfull, Mac OS tidak direkomendasikan.
- Meskipun, kita tidak dapat melihat source code GUI interface Mac OS, kita tetap dapat melihat source code BSD yang ada didalamnya. Apple telah me-releasenya dengan nama kode Darwin.
4. Free BSD
- Merupakan salah satu sistem operasi bertipe Unix yang berlisensi bebas yang diturunkan dari UNIX AT&T melalui cabang Berkeley Software Distribution (BSD) yaitu sistem operasi 386BSD dan 4.4BSD.
- FreeBSD berjalan di atas sistem Intel x86 (IA-32) termasuk didalamnya Microsoft Xbox, DEC Alpha, Sun UltraSPARC, IA-64, AMD64, PowerPC dan arsitektur NEC PC-98. Dukungan untuk arsitektur ARM dan MIPS sedang dalam pengembangan.
- Pada tahun 1993 ketika pengembangan 386BSD dihentikan,lahirlah dua proyek baru : Net BSD, yang dikenal dapat dijalankan pada berbagai jenis arsitektur,dan FreeBSD yang mendukung platform x86,amd64,ia64,sparc64 dan alpha. FreeBSD 6.0 dikenal dengan stabilitas,performa dan keamanannya,sehingga digunakan oleh banyak perusahaan oleh seluruh dunia.
- Kelebihan dari fitur FreeBSD yaitu salah satunya telah mempunyai interface desktop untuk para User profesional komputer.
- Rilis unix FreeBSD yang digunakan saat ini adalah versi 6.2 tidak lama lagi pegembangan Gentoo (FreeBSD) menggunakan versi ini, sedangkan pengembangan dengan versi lama telah dihentikan dan tidak lagi didukung.
- Dan Gentoo (FreeBSD) merupakan subproyek dari proyek Gentoo/Alt,yang bertujuan untuk menyediakan sistem oprasi FreeBSD yang berkemampuan penuh dengan mengambil rancangan dari Gentoo Linux, seperti sistem unit dan sistem manajemen paket Portage.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar